MINUT, SULUTPOST – Memperingati Hari Sumpah Pemuda ke 95 Tahun 2023, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) dibawah Dinas Kepemudaan dan Olahraga melaksanakan Upacara Bendera, Di Lapangan Upacara Kantor Bupati, Senin (30/10/2023).
Dengan mengenakan Pakaian Adat Daerah, Bupati Minahasa Utara Joune Ganda Menjadi Inspektur Upacara.
Bupati Joune Ganda pada penyampaiannya mengatakan bagaimana dengan sambutan yang saya bacakan tadi dari Menteri Pemuda dan Olahraga intinya bahwa Pemuda pemudi saat ini harus mampu siap menghadapi perkembangan Teknologi semakin cepat, beradaptasi mengikuti setiap perkembangan sisi tehnologi dan informasi akan menentukan masa depan 30 tahun kedepan.
” Ini juga merupakan harapan kita semua agar generasi muda benar-benar siap akan perkembangan menuju Indonesia Maju Tahun 2045. ” tutur JG didampingi Sekertaris Daerah Novly Wowiling
Sementara, Ketua KNPI Minahasa Utara Virgino Dondokambey menyebutkan pemerintah minut sangat mensupport pemuda, menjadikan pemuda generasi pembangunan bangsa.
” Untuk itu, harapan pkedepan semakin banyak kegiatan-kegiatan yang melibatkan generasi muda sehingga kita mempersiapkan generasi muda ini mencapai minut kedepannya selalu baik dan maju. ” ujar Virgino. (Afen)