Pemkab Minut Terima Award Terbaik 3 Kabupaten Program Genius Tahun 2023

Headline Minut Terkini Terpopuler

MINUT, SULUTPOSTonline.id – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Minahasa Utara (Minut) menerima penghargaan Penghargaan Terbaik 3 Kabupaten/Kota Pelaksanaan Program Gerakan Edukasi dan Pemberian Pangan Bergizi untuk Siswa (GENIUS) Tahun 2023.

Dalam rangka Evaluasi Pelaksanaan Kegiatan GENIUS Tahun 2023, Badan Pangan Nasional melaksanakan Apresiasi dan Lokakarya kegiatan GENIUS, bertempat di IPB Convention Center Kota Bogor Jawa Barat, Kamis (07/12/2023).

Kegiatan GENIUS yang telah dialokasikan melalui dana Dekonsentrasi pada 10 Provinsi di 50 Kabupaten/Kota, dan berlangsung selama 3 hari sejak kamis 7 Desember sampai 9 Desember 2023.

Badan Pangan Nasional memberikan Apresiasi terhadap Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara dibawah kepemimpinan Bupati Joune Ganda dan Wakil Bupati Kevin Lotulung, sebagai penerima Penghargaan Terbaik 3 Kabupaten/Kota Pelaksanaan Program GENIUS Tahun 2023.

Penghargaan Terbaik 3 yang diberikan kepada Pemkab Minut diterima oleh Kepala Dinas Ketahanan Pangan Ir. Jemmy Kuhu mewakili Bupati Minahasa Utara didampingi Kepala Dinas Pangan Provinsi Sulawesi Utara.

Bupati Joune Ganda mengatakan, dengan melihat hasil kegiatan GENIUS di Tiga Sekolah yang memberikan hasil positif, terhadap 515 siswa penerima manfaat di kabupaten Minahasa Utara dengan ini berkomitmen untuk melanjutkan Gerakan Edukasi Dan Pemberian Pangan Bergizi Untuk Siswa (GENIUS) di Tahun 2024.

Tiga sekolah yang melaksanakan Program Genius adalah SD Negeri Suwaan, SD Inpres Sukur, SD Inpres Sawangan.

Terpisah, Kadis Ketahanan Pangan Jemmy Kuhu menyampaikan banyak terima kasih atas penghargaan yang diberikan. Ini merupakan hasil dari kerja keras seluruh pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.

”Tentunya penghargaan ini bukan dari akhir tujuan yang akan dicapai. Pemkab Minut khususnya Dinas Pangan akan terus memberikan yang terbaik,” pungkas Kadis Jemmy Kuhu. (**/Afen)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *