BOLMUT,SULUTPOST-Kapolda Sulawesi Utara Irjen Pol. Yudhiawan Wibisono, S.I.K, SH, MH, M.Si, di dampingi oleh istri tercinta selaku Ketua Bhayangkari Ny. Yunita Yudhiawan, melakukan kunjungan kerja (Kunker) di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara (Bolmut).
Kunjungan kerja Kapolda tersebut, di gelar pada Kamis 25 April 2024, bersama PJU Polda Sulut beserta rombongan.
Kapolda di jemput dengan rosesi adat Daerah Bolaang Mongondow Utara, diawali dengan kata-kata adat dalam momentum menyambut pembesar negeri yang telah datang ke negeri adat Keydupa menjadi teladan dalam ucapan tindakan serta bijaksana.
Menurut pemandu adat Idris Patadjenu, para leluhur turut menyaksikan dan langit pun menjaring terik sinar manjadi sejuk, keberadaannya mengikat batin cahaya hati, kemudian tarian tinggulu meyambut tamu kehormatan dengan tombak dan perisai lambang kedaulatan anak negeri.
Kapolda Sulut dalam kunker perdana di Bolaang Mongondow Utara ini mengatakan, bahwa kunjungan kerja nya di Bolmut merupakan kunjungan perdana pasca resmi menjabat Kapolda Sulut pada 04/01/2024.
Dikatakan Mantan Direktur Koordinasi dan Supervisi II KPK tahun 2021 ni, Bilamana sesudah dirinya berkunjung ke Bolmut, kemudian berlanjut kunker ke Kotamobagu, Bolmong, Bolti., dan Bolsel.
“Saya sudah lama menjelajah Sulut dalam jabatan sebagai Direktur Koordinasi dan Supervisi II KPK (2021). sehingga daerah ini sudah saya kenal Kemudian menyebut beberapa pejabat publik yang pernah tersangka tipikor.
Adapun rangkaian kunker Kapolda Sulut. diantaranya, peletakan batu pembangunan pos penjagaan mako Polres, panen jagung dan ikan di P2L Bhayangkari Bolmut, sekaligus dilanjutkan tatap muka Kapolda Sulut dengan anggota Polres Bolmut.
Hal yang sama dilakukan oleh Ketua Bhayangkari Daerah ny. Yunita Yudhiawan, yang melaksanakan tatap muka serta memberikan arahan kepada ketua dan pengurus Bhayangkari cabang Bolmut, dan penyerahan tali asih serta peninjauan stand pameran produk UMKM pc. Bhayangkari.
Turut hadir, PJU Polda Sulut beserta rombongan, Kepala Kejaksaan Negeri Bolaang Mongondow Utara, Oktafian Syah Effendi, S.H., M.H.,
Perwira Penghubung (Pabung )1303/BM Mayor Inf. Burhan, S.Sos/diwakili, Ketua Bhayangkari Cabang Bolmut, PJU Polres Bolmut, Pimpinan OPD, serta para camat.
(Wartawan: Lucky Lasabuda)