Minahasa SULUT POST – Kapolres Minahasa AKBP Tommy Bambang Souissa SIK bersama Wakapolres Minahasa Kompol Adi Edwin Hariawang dan sejumlah Pejabat Tinggi Utama (PJU) Polres Minahasa, mengawasi langsung pelaksanaan Vaksinasi Covid 19.
Kegiatan Vaksinasi dipusatkan di Ruang Tansatrisna Polres Minahasa, pada Senin (7/2/2022).
Sementara itu yang menjadi sasaran kegiatan Vaksinasi Covid 19 kali ini, adalah mereka yang belum menerima Vaksinasi pertama, kedua dan ketiga, baik itu masyarakat usia dewasa maupun Anak usia 6-16 Tahun.
Kapolres Minahasa melalui Kasi Humas IPTU Johan Rantung mengatakan, bahwa dalam rangka mewujudkan target percepatan Vaksinasi Covid-19, Kapolres beharap adanya peran serta dari seluruh personil jajaran, maupun Pemerintah Desa, Pemerintah Kelurahan, Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.
“Ini menjadi himbauan Bapak Kapolres, kepada seluruh Personil untuk berperan membantu dalam percepatan Vaksinasi, begitu juga kepada Pemerintah Desa, kelurahan, Tokoh Masyarakat, maupun Tokoh Agama, harus ada peran yang lebih cepat, agar target Vaksinasi segera tercapai”jelas Rantung. (Wily)