Bupati Bolmong Limi Mokodompit Gelar Deklarasi Damai Selesaikan Konflik Imandi-Tambun

Bolmong Raya Headline

BOLMONG,SULUTPOST– Penjabat Bupati Bolaang mongondow Ir, Limi Mokodompit MM, di dampingi Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Rabu 2 Agustus 2023, melaksanakan kunjungan Kerja ( Kunker ), tepatnya di Kelurahan Imandi Kecamatan Dumoga Timur (Bolmong-red).

Pada lawatan kunjungan tersebut dalam rangka menyelesaikan konflik antara Masyarakat Kelurahan Imandi dan Masyarakat Desa Pinonobatuan (Tambun-red) melalui musyawarah dan alhasil melahirkan kesepakatan perdamaian yang sekaligus digelar deklarasi damai yang dihadiri ratusan masyarakat baik itu masyarakat  Kelurahan Imandi maupun masyarakat Desa Pinonobatuan.

Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir.Limi Mokodompit MM, bersama Forkopimda dan masyarakat dalam deklarasi damai menyelesaikan konflik yang terjadi.

Mewakili Kelurahan Imandi dan Desa Pinonobatuan, mengutus masing-masing perwakilan yang kemudian menyepakati dan menandatangani perdamaian untuk tidak lagi melanjutkan pertikaian dan saling memaafkan, dengan menghormati proses hukum yang lagi berjalan di Kepolisian Daerah Bolaang Mongondow (Polres Bolmong-red).

Tidak hanya itu saja, Forum Komunikasi Pimpinan Daerah ( Forkopimda ) bersama kepala Desa ikut juga menandatangani kesepakatan perdamaian tersebut di hadapan ratusan masyarakat yang hadir pada deklarasi damai yang di laksanakan di titik perbatasan antara Kelurahan Imandi dan Desa Pinonobatuan (Tambun-red).

Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM, saat menandatangi kesepakatan perdamaian yang disepakati oleh masyarakat Kelurahan Imandi dan Masyarakat Desa Pinonobatuan (Tambun-red)

Penjabat Bupati Bolmong Ir, Limi Mokodompit MM, dalam sambutannya Menyampiakan, Kita sama-sama berdoa Semoga kesepakatan perdamaian ini bisa terjaga sampai anak cucu kita dan tidak ada lagi pertikaian yang hanya disebabkan masalah yang harusnya tidak terjadi.

” Terima kasih kepada Camat, forkopimda,toko masyarakat,toko adat, toko pemuda dan semua, bahkan gembala pendeta hamba – hamba tuhan yang hadir di siang hari ini. Alhamdulilah Puji Tuhan kesepakatan perdamaian ini terjadi karena kehendak tuhan telah ” ucap Bupati.

Dikatakan Bupati, Bilamana di masa kecil dulu, dirinya selalu bermain di desa tambun yang dahulu masih di sebut pedukuan. sehingga baik Imandi dan Penonobatuan atau kita kenal Tambun, tidak asing lagi bagi dirinya.

Ratusan warga hadir menyaksikan proses deklarasi damai.

“Saya masih ingat betul, di masa kecil saya waktu ayah saya perna menjadi sangadi Imandi, masyarakat begitu rukun dan damai, hal ini dikarenakan, adanya nilai nilai saling menjaga dan saling menghormati, adapun orang tambun bagian dari orang imandi, artinya secara kekeluargaan secara historis kedua desa ini bukan sesuatu yang dibatasi dengan administrasi lantas terpisah, melainkan bagian yang tidak terpisakan baik secara kultur dan baik secara kekeluargaan, serta secara budaya bagian dari sebua keluarga besar.” kata Bupati Limi Mokodompit.

Lebih lanjut ucap Bupati, Dirinya berharap kita sebagai anak-anak jangan ada pertikaian yang hanya merugikan dan menimbulkan korban jiwa serta lumpuhnya aktivitas akibat tidak mampu mengontrol emosi masing-masing.

Proses penandatangan kesepakatan perdamaian konflik. Rabu 2 Agustus 2023.

“Jika masalah ini terus menerus berkepanjangan , kasian keluarga kita, serta potensi menimbulkan banyak korban jiwa. sehingga diminta perdamaian yang digelar hari ini harus mampu kita jaga dan sudahi semua persoalan dengan menghormati proses hukum yang lagi berjalan saat ini, dan tidak boleh ada lagi konflik “harap bupati.

Tambahnya, terima kasih kepada sangadi yang telah menghibahkan tanah untuk pembangunan pos keamanan dan pengawasan sehubungan menjaga ketertiban dan keamanan di titik perbatasan, tentunya ini akan di respon baik oleh pemerintah.

”Banyak terima kasih pak sangadi tambun yang sudah memberikan tanah hibah serta saya memberikan apresiasi kepada masyarakat desa imandi dan tambun, telah sepakati perdamaian ini sehingga harapan pemerintah mauoun atas nama pribadi, setelah momen pertemuan ini tidak ada lagi konflik kedepan dan kita bersama–sama bersepakat menjaga, dan kesepakatan ini kita akan tindak lanjuti dengan akan dibuatnya tuguh perdamain disini.”tutup Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM.

Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir.Limi Mokodompit MM, bersama Forkopimda dan masyarakat dalam deklarasi damai menyelesaikan konflik yang terjadi.

Dalam pantauan awak media dilapangan, deklarasi damai antara Masyarakat Kelurahan Imandi dan Desa Pinonobatuan berjalan cukup baik.

Ratusan warga menghadiri pelaksanaan perdamaian tersebut, mereka (Warga-red) kedua belapihak yang bertikai nampak saling berjabat tangan serta berpelukan dan memaafkan satu sama lain.

Turut hadir pada kegiatan deklarasi damai tersebut. Ketua DPRD Bolmong Welty Komaling, Dandim 1303 BM, Kapolres Bolmong, Ketua Pengadilan Negeri (PN), Mewakili Kajari Kotamobagu dan jajaran Pemerintah Kecamatan serta pemerintah desa.

(Lucky/ADVERTORIAL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *