Wali Kota Tatong Bara Terima Adipura ke-9

Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara Terima Piala Adipura ke-9

Bolmong Raya

KOTAMOBAGU, SULUT POST – Penghargaan ke-9 kalinya ini diterima langsung Wali Kota Kotamobagu Tatong Bara yang diserahkan oleh Menteri LHK Siti Nurbaya Bakar di Auditorium Dr. Soedjarwo Gedung Manggala Wanabakti, Jalan Gatot Subroto, Jakarta Pusat, Selasa 28/2/2023)

Wali Kota Tatong Bara menyampaikan ucapan terima kasih serta apresiasi tinggi kepada semua pihak yang selalu memberikan dukungan sehingga Kota Kotamobagu kembali mendapatkan penghargaan Piala Adipura tahun ini.

“Terima kasih kepada semua pihak yang senantiasa dan selalu mendukung sehingga penghargaan Adipura yang ke-9 kalinya bisa kita terima,” ucapa wali kota.

Prestasi ini menurut wali kota merupakan hadiah istimewa bagi dirinya di akhir masa jabatan pada September tahun ini.

“Ini hadiah teristimewa di akhir masa jabatan, dimana masyarakat tanpa lelah dan tetap konsisten menjaga dan turut serta melakukan semua hal terkait kebersihan lingkungan tempat tinggal, fasilitas umum, kebersihan jalan, sungai, sekolah, pasar, maupun saluran drainase di wilayah Kota Kotamobagu. Jika tidak Covid-19, tahun ini kita mungkin sudah ke-11 kalinya mendapatkan penghargaan Adipura,” terangnya

Wali kota berharap di tahun-tahun mendatang, seluruh elemen masyarakat Kotamobagu akan terus menjaga dan mempertahankan kebersihan lingkungan masing-masing dan turut serta berpartisipasi untuk menjadikan Kotamobagu selalu bersih, nyaman, sehat dan indah.

“Terima kasih sekali lagi, semoga di tahun-tahun mendatang kita tetap jaga dan tingkatkan partisipasi kita untuk selalu menjaga kebersihan dan keindahan Kotamobagu. Insyaallah kita bisa menyongsong Adipura Kencana,” ujar Wali Kota.

Sementara itu, Dirjen Pengelolaan Sampah, Limbah dan B3 Kementerian LHK, Rosa Vivien Ratnawati mengatakan sebanyak 150 kabupaten/kota se-Indonesia mendapat penghargaan Adipura.

“Adipura adalah penghargaan kepada kabupaten/kota melakukan pekerjaan keras terkait pengelolaan Sampah serta TPA yang sangat baik,” katanya.

 

(Lucky).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *