BOLMONG,SULUTPOST- Penjabat Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow, Bapak Ir Limi Mokodompit MM, Jumat 21 Juli 2023, menandatangani nota kesepahaman dan perjanjian kerja bersama BPJS Ketenagakerjaan Sulawesi Utara (Sulut).
Kegiatan Penandatanganan tersebut, turut juga di dampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Tahlis Galang SIP MM, yang di gelar tepatnya di Hotel Sutanraja Kotamobagu.
Hal ini berdasarkan intruksi Presiden No.2 Tahun 2021 tentang optimalisasi pelaksanaan jaminan sosial ketenagakerjaan serta pelayanan kesehatan.
Dalam sambutannya Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM, menyampaikan, bahwa kegiatan ini sangat penting dan strategis karena ini merupakan salah satu wujud kepedulian dan keseriusan pemerintah Kabupaten Bolmong dalam mengantisipasi berbagai resiko kerja yang dialami oleh pegawai pemerintah Non ASN, sangadi, perangkat desa, BPD dan pekerja rentan di Bolmong.
“Pegawai pemerintah Non ASN, sangadi BPD, dan perangkat desa termasuk dalam BPJS ketenagakerjaan, sehingga para pekerja tersebut berhak diikutkan sebagai peserta BPJS Ketenagakerjaan,” ujar Bupati.
Dikatakan Bupati, sebagai pelayan bublik, dituntut harus memberikan informasi dan pelayanan yang terbaik dan atas kinerja yang optimal.
“Pegawai pemerintah Non ASN, sangadi, perangkat desa, dan BPD harus diberi perlindungan sosial, begitu juga dengan pekerja rentan masuk juga dalam kepesertaan BPJS ketenagakerjaan,” ucap Bupati Limi Mokodompit.
Tambahnya, selaku Penjabat Bupati Kabupaten Bolaang Mongondow sangat mendukung dan memberi support atas program yang digagas oleh BPJS ketenagakerjaan. dimana, bekerjasama dengan mengandeng dinas penanaman modal dan PTSP Bolmong sebagai mitra kerja.
“Saya meminta dinas penanaman modal dan PTSP agar mengintruksikan para pemberi kerja atau pelaku usaha agar segera mendaftarkan pekerjanya atau karyawan untuk menjadi peserta BPJS ketenagakerjaan, karena dengan begitu setiap orang yang bekerja dan pelaku usaha sudah diberikan perlindungan pada resiko kecelakaan kerja, kematian maupun jaminan hari tua,” pintah Bupati.
Sementara itu, Kepala BPJS Provinsi Sulawesi Utara (Sulut) Sunardi Sahid pada kesempatan tersebut mengatakan, Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong) sendiri sudah berkontribusi keikutsertaannya sebesar 83,17 persen.
“Saya mengapresiasi dan penghargaan yang tinggi kepada Penjabat Bupati Bolmong serta jajarannya karena keikutsertaan tenaga kerja di Bolmong yang cukup tinggi,” ucapnya.
Lanjutnya, BPJS siap bekerjasama dan bersinergi dengan Pemkab Bolmong terkait pekerja lainnya, sehingga bisa mencapai universal coverred.
(Lucky/Advertorial)