Bupati Ir.Limi Mokodompit MM, Sambut Kunjungan Perdana Pangdam XIII Merdeka Di Bolmong

Bolmong Raya Headline

BOLMONG, SULUTPOST- Panglima Daerah Militer ( Pangdam) XIII Merdeka, Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko, S.IP MM, di dampingi Ketua Persit Chandra Kirana Kodam XIII Merdeka Ibu Cristiana Sari Proboningrum, berkunjung di Bolaang Mongondow ( Bolmong-red ), Rabu 20 September 2023.

Kunjungan perdana Pangdam XIII Merdeka tersebut, di sambut oleh Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir.Limi Mokodompit MM, tepatnya di Rumah Dinas Bupati ( Rudis ) Desa Lalow, Kecamatan Lolak (Bolmong-red).

Foto: Penjabat Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM, menyambut kunjungan Pangdam XIII Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko S.I.P.M.M, dengan tarian adat kebesaran Bolaang Mongondow di Rumah Dinas, Rabu 20 September 2023.

Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko
diterima langsung Bupati Limi Mokodompit yang turut di dampingi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Bolaang Mongondow Thallis Galang S.I.P, serta jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Pemkab Bolmong.

Pangdam XIII Merdeka bersama rombongan tiba di Bolaang Mongondow tepatnya di Rumah Dians ( Rudis) Bupati Bolmong, Pukul : 12:45, dan disambut dengan tarian jemputan kebesaran khas adat Bolaang Mongondow.

Foto: Penjabat Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM, bersama Pangdam XIII Merdeka dan Jajaran forkopimda dan OPD Pemkab Bolmong.

Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir.Limi Mokodompit MM, dalam sambutannya menyampaikan, ucapan selamat datang kepada Pangdam XIII Merdeka bersama rombongan di Bolaang Mongodow.

“Selamat datang bapak Mayjen TNI Legowo W.R. Jatmiko di Lolak, ibukota Kabupaten Bolmong,”ucap Bupati.

Dikatakan Bupati, Kunjungan Panglima Daerah Militer ( Pangdam ) XIII Merdeka ini, adalah bukti nyata kerja sama yang baik antara Pemerintah Bolaang Mongondow dan TNI, dalam menjaga stabilitas wilayah hukum teritorial serta mendukung pembangunan di Tanah Totabuan Bolaang Mongondow.

Foto: Kegiatan kenjungan Pangdam XIII Merdeka di Kabupaten Bolaang Mongondow yang dihadiri oleh jajaran forkopimda dan OPD Pemkab Bolmong.

” Tentunya atas nama pemerintah Daerah Kabupaten Bolaang Mongondow ( Pemkab Bolmong) mengucapkan rasa terima kasih atas kunjungan Pangdam XIII Merdeka bersama jajaran dan ini sebuah rasa kehormatan yqng besar bagi kami masyarakat Bolaang Mongondow,” kata Bupati.

Sementara itu, Pangdam XII Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R Jatmiko, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi serta ucapan terima kasih atas prosesi penjemputan oleh Penjabat Bupati Bolaang Mongondow Ir.Limi Mokodompit MM, beserta jajaran, yang sudah menyambut baik kedatangan kami dengan dilakukannya penjemputan tarian khas adat Bolmong pada siang hari ini.

Foto: Penjabat Bupati Bolmong Ir.Limi Mokodompit MM, saat menyampaikan sambutan dalam acara kunjungan Pangdam XIII Merdeka.

“Terimakasih atas prosesi penjemputannya, Apalagi tadi saya juga turut didoakan sesepuh adat dengan menggunakan bahasa daerah Bolaang Mongondow,” ujar Pangdam XIII Merdeka.

Lanjutnya, bahwa ia pun sangat senang melihat semangat dan kerja keras Pemerintah Daerah Bolaang Mongondow dalam mencapai pembangunan yang berkelanjutan.

“TNI akan terus berkomitmen dan mendukung pembangunan di daerah serta menjaga keamanan wilayah Tanah Totabuan Bolaang Mongondow”tutur jenderal dua bintang ini.

Bahkan ukebersamaan dan kolaborasi antara pemerintah daerah dan TNI diharapkan akan terus memperkuat sinergi dalam mewujudkan kemajuan dan keamanan di daerah.

Usai memberikan sambutan Bupati Limi Mokodompit kemudian memberikan cendramata kepada Pangdam XII Merdeka Mayjen TNI Legowo W.R Jatmiko.

Hadir dalam kunjungan tersebut Kapoksahli Pangdam XIII Merdeka Bapak Brigjen TNI Patar Sahat Panggabean, Komandan Korem 131 Santiago Bapak Brigjen TNI Wahyono, Asintel Kasdam XII Merdeka Kolonel Kavaleri Muhammad, Asops Kasdam XII Merdeka Kolonel Infanteri Sarwo Supiyo, Aslog Kasdam XII Merdeka Kolonel Infanteri Fajar Ali Nugraha, Aster Kasdam XII Merdeka Kolonel Armed Sumanto, Kapendam XII Merdeka Kolonel Kavaleri Mujahidin, Kapaldam XIII Merdeka Kolonel Peralatan Latok Puspito, Kepala Ajendam XIII Merdeka, Kolonel Ajudan Jenderal Adi Mulyanto, Kasi Intel Kasrem 131 Santiago Kolonel Infanteri Sandy, Kasi Ops Kasrem 131 Santiago Kolonel Infanteri Wahyu Ramadanus Suryawan, Kabintaljahradam XIII Merdeka, Bapak Letkol Infateri Kabul Hidayat, serta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Kabupaten Bolmong Ketua DPRD Bolmong, Dandim 1303 Bolaang Mongondow, Kapolres Bolaang Mongondow, Kajari Kotamobagu dan Komandan Batalyon Armed 19 Tarik Bogani.

(ADVERTORIAL/Lucky)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *