MINUT, SULUTPOST – Indonesia OffRoad Federation (IOF) Ketua Umum Pusat, Irjen Pol (Purn) Sam Budi Gustian melantik Joune Ganda SE,MAP,MM,M.Si menjadi Ketua IOF Sulawesi Utara (Sulut) untuk periode 2023-2027, bertempat di JG Center, Sabtu (17/6/2023).
Terbentuknya pengurus daerah IOF di Sulawesi Utara di bawah kepemimpinan JG yang merupakan Bupati Kabupaten Minahasa Utara, dikatakan Gustian, menjadi harapan bagi organisasi IOF ke depan.
” Saya sangat bangga ketika bro Joune Ganda bersedia dan mau menjadi Ketua IOF di Sulut. Tentunya ini adalah suatu kemajuan bagi IOF yang nantinya berperan aktif pada kegiatan-kegiatan sosial. Perlu kita ketahui, dalam dunia IOF rata-rata yang menjadi anggotanya adalah mereka yang punya hobbi terhadap otomotif. Dan satu hal juga yang harus kita tahu, menjadi pengurus IOF sudah pasti akan mengeluarkan dana pribadi pada setiap kegiatan. Karena organisasi IOF ini tidak memiliki dana,” ungkap Gustian.
Menurutnya, hadirnya sosok bupati Minut sebagai pengurus daerah, akan mampu bersinergitas dengan semua pihak, dan punya dampak positif pada pembangunan.
” Bro Joune Ganda adalah seorang bupati. Saya sangat yakin, beliau membawa dampak positif yang luar biasa. Bersinergitas dengan berbagai pihak, itu pasti. Sehingga IOF dalam kepemimpinannya kedepan pasti berdampak positif juga pada pembangunan daerah,” pungkasnya.
Senada, dikatakan Kapolda Sulut Irjen Setyo Budyanto SH,MH, ia yakin tidak semua orang yang berkenan manjadi pengurus. Sebab di situ tidak ada profit yang akan diperoleh oleh pengurus IOF.
Tapi sebaliknya akan banyak berkontribusi untuk IOF ini, Kapolda sangat mengapresiasi pemberian diri bupati JG sebagai ketua IOF Sulut.
“Selamat kepada pak Joune Ganda yang sudah berkenan menjadi ketua IOF Sulut. Saya secara pribadi sangat mengapresiasi pemberian diri bupati Minut dalam kepengurusan IOF. Tidak semua orang mau menjadi ketua IOF. Kenapa? Karena tidak ada profit yang diperoleh sebagai pengurus. Tetapi sebaliknya akan berkontribusi demi kemajuan IOF. Selamat buat pak Joune Ganda. Sebagai Kapolda di sini saya berpesan, selama berkendara , mohon diperhatikan kenyamanan dan keamanan berlalulintas,” tandas Budyanto.
Sementara, ketua IOF Sulut Joune Ganda SE,MAP,MM,M.Si kepada sejumlah wartawan menerangkan, organisasi IOF juga akan menjadi salah satu organisasi yang akan berperan aktif dalam kegiatan sosial. Selain menjadi wadah pehobi otomotif, IOF pastinya akan berdampak pada penanggulangan bencana.
” Setahu saya IOF ini sangat berperan aktif dalam berbagai kegiatan sosial. Termasuk pada penanganan bencana. Jika terjadi bencana pada suatu lokasi yang agak sulit untuk akses jalannya, maka IOF pasti bisa menjangkau itu,” terang orang nomor di Tanah Tonsea ini.
Pada kesempatan itu, JG juga melantik pengurus IOF Kabupaten Minut dan Kota Bitung.
Turut hadir, Kadis Kehutanan Sulut (mewakili gubernur), para pejabat utama Polda, Forkopimda, serta Pengda IOF.(*/Afen)