Dari Tiga Calon, Hanya DR.Ir. Limi Mokodompit MM, Hadir Dalam Diskusi Bersama Civitas Akademika

Bolmong Raya Headline Terkini Terpopuler

BOLMONG,SULUTPOST-Forum Rektor/Forum Komunikasi Perguruan Tinggi se Bolaang Mongondow Raya (BMR) Melanjutkan Program Kerja yang ke-3 ditriwulan akhir 2024. Yakni, Diskusi Mengenai “Pandangan Calon Bupati Bolaang Mongondow Terhadap Pengembangan SDM kedepan”,

Kegiatan diskusi tersebut di pimpin oleh Moderator yang juga sebagai Rektor IAI Kotamobagu DR. Muliady Mokodompit, berlangsung di Aula Kampus STMIK Multicom, Jumat 25 Oktober 2024 pukul 09:00 Sampai dengan Pukul 11:00 Wita.

Dari ke tiga Calon Bupati dan Wakil Bupati yang diundang dalam diskusi ini, hanya pasangan Calon Bupati Dr.Ir. Limi Mokodompit, MM, yang hadir dan berdialog langsung dengan Civitas Akademika.

Foto; Calon Bupati DR.Ir.Limi Mokodompit MM, berfoto bersama dengan para Civitas Akademika. Jumat 25 Oktober 2024.

Sememtara untuk calon bupati lainya, berdasarkan informasi yang disampaikan oleh panitia pelaksana kegiatan, mereka sudah mengkonfirmasi dan dijawab bahwa ada agenda diluar Kota.

Diketahui ada 4 (empat) Pokok yang menjadi komitmen dari Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Nomor Urut 3, Limi Mokodompit dan Welty Komaling, untuk Perguruan Tinggi. sebagai berikut;

1. Pembangunan Gedung Perkuliahan,

2. Pengambangan SDM Dosen,

3. Bantuan Studi Bagi Mahasiswa,

4. dua sarjana di ambil dalam setiap desa di Bolaang Mongondow.

kegiatan ini juga dihadiri Nanu Feramita Tifani Mokodompit, SM,MBA selaku anggota DPRD Provinsi Komisi IV membidangi Pendidikan dan Prof.Dr. M.Iqbal B, M,Sc (Pakar Pertanian), Para Rektor, DR. Muliady Mokodompit, Ketua FKPT BMR, Supit Mamuaya, S.Kom,M.M.S.I, Pimpinan PT dan Panglima Brigade Bogani/Ketua AMABOM Raya Drs.H.Zainul A. lantong, SH. (**)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *