MINAHASA, SULUTPOST – Kapolres Minahasa, AKBP Ketut Suryana, SIK, SH, MM, didampingi Wakapolres Minahasa, Kompol Yindar Sapanggollo, S.Sos beserta para pejabat utama Polres Minahasa, mengikuti upacara peringatan Hari Lahir Pancasila yang dipimpin oleh Presiden Jokowi secara virtual pada Kamis (01/06/2023).
Dalam upacara yang diadakan secara virtual ini, Presiden memimpin upacara peringatan Hari Lahir Pancasila dari Monas, Jakarta.
Pada pidato peringatan Hari Lahir Pancasila, Presiden menekankan pentingnya Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi bangsa.
“Syukur kepada Tuhan karena Indonesia tetap tumbuh stabil dari sisi ekonomi ditengah krisis yang melanda Dunia. Hal tersebut karena Indonesia memiliki Ideologi Pancasila yang telah dicetuskan oleh Presiden Pertama RI Ir. SOEKARNO._Ideologi Pancasila membuat kepemimpinan Indonesia dapat diterima di forum Dunia”, ucap Presiden Jokowi.
Presiden juga mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk senantiasa mengamalkan nilai-nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari dan memperkuat persatuan serta kesatuan.
“Saudara sebangsa dan setanah air toleransi persatuan dan gotong royong adalah kunci membangun Bangsa yang kokoh oleh sebab itu saya mengajak kita semuanya untuk menolak ekstremisme, menolak politisasi Identitas menolak politisasi Agama mari Kita menyambut pesta Demokrasi Pemilu 2024 dengan kedewasaan dengan sukacita dengan memegang teguh nilai-nilai Pancasila dan memperjuangkan Indonesia maju yang adil yang sejahtera serta berwibawa di kancah Dunia”, kata Jokowi pada upacara Hari Lahir Pancasila secara virtual.
Kegiatan upacara Hari Lahir Pancasila yang diikuti oleh Kapolres Minahasa dan para pejabat utama Polres ini menunjukkan komitmen dalam memperingati dan menghormati nilai-nilai Pancasila.
Upacara ini bertujuan agar semangat persatuan dan kesatuan dalam Pancasila tetap terjaga dan menjadi pedoman dalam menjalankan tugas kepolisian di Kabupaten Minahasa.(*/Wil)