MANADO, SULUT POST – Kapolresta Manado Kombes Pol Julianto Sirait kembali mendengarkan informasi terkait kamtibmas dalam kegiatan Jumat Curhat, di Warung Kobong, Jumat (3/2/2023).
Kegiatan yang menghadirkan berbagai tokoh di dilayah hukum Polresta Manado ini, dilaksanakan secara santai sambil minum kopi.
Didampingi Wakapolresta AKBP Faisol Wahyudi, Kapolresta Manado mengatakan, kegiatan tersebut merupakan salah satu upaya Polri untuk terus mendekatkan diri kepada masyarakat dalam rangka mewujudkan Polri yang Presisi.
“Selain mendapatkan informasi langsung tentang kondisi kamtibmas, kegiatan Jumat Bacirita atau Jumat Curhat ini juga merupakan wadah bagi Polri untuk selalu dekat dengan rakyat agar slogan Polri Presisi ini bisa terus diwujudkan,” kata Kombes Pol Julianto Sirait.
Ia juga mengajak masyarakat untuk menyampaikan permasalahan kamtibmas di wilayah masing-masing melalui kegiatan Jumat Bacirita yang juga dilaksanakan oleh Polsek jajaran Polresta Manado di wilayah hukum masing-masing, agar bisa menjadi atensi pihak kepolisian.
“Wadah seperti ini memang sangat diperlukan masyarakat selain wadah formal. Kami berharap kegiatan tersebut dapat terus digelar secara rutin di berbagai wilayah hukum Polresta Manado agar supaya masyarakat dapat menyampaikan langsung aspirasi kepada pihak Kepolisian,” tandasnya. (**)
#sulutpost
#sulutpostonline.id