Minahasa, Sulut Post – Prosesi pemakaman Jenazah Almarhum Sersan Mayor ( Serma ) Robby Lalogirot berjalan dengan khikmat tertib dan lancar, namun sebelumnya prosesi pemakaman tersebut diawali dengan Ibadah pelepasan dirumah Duka, di Kelurahan Tataaran-2 Maesa Unima, Kecamatan Tondano Selatan, Kabupaten Minahasa, Provinsi Sulawesi Utara, pada Rabu 24/02/2021 pukul 11.00 wita.
Usai pelaksanaan Ibadah pelepasan, pada pukul 13.55 Keluarga menyerahkan Jenazah Almarhum kepada pihak Kodim 1302/Minahasa untuk dilaksanakan Proses pemakaman secara Militer, selanjutnya Jenazah Almarhum diberangkatkan menuju Makodim untuk dilaksanakan Upacara persemayaman yang bertindak sebagai Inspetur Upacara adalah Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) 1302/Minahasa Mayor Inf Feky Welang, dan yang bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Kapten Inf Wemfryd Son Halebar, sedangkan Perwira upacara adalah Peltu Dance Pakasi.
Suasana haru menyelimuti upacara persemayaman tersebut, sebab Almarhum Serma Robby Lalogirot ini adalah prajurit Aktif yang saat ini tugas kesehariannya adalah Komandan Kelompok ( Dan Pok ) 3 Unit Intel Kodim 1302/Minahasa, Almarhum dikenal Orang yang sangat ramah, mudah bergaul dengan siapa saja.
Upacara persemayaman selesai selanjutnya Jenazah Almarhum diberangkatkan menuju Taman Makam Bagagia ( TMB ) yang berlokasi di Taman Makam Pahlawan ( TMP ) di Kelurahan Rinegetan, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, yang selanjutnya dilaksanakan Upacara pemakaman secara Militer dengan Inspektur Upacara adalah Kepala Staf Kodim ( Kasdim ) 1302/Minahasa Mayor Inf Feky Welang, dan yang bertindak sebagai Komandan Upacara adalah Perwira Seksi Teritorial ( Pasi Ter ) Kapten Inf Wemfryd Son Halebar, dan yang bertindak sebagai Perwira Upacara adalah Perwira Seksi Operasi ( Pasi Ops ) Lettu Inf Frangky Kolibu.
Pada kesempatan ini Mayor Inf Feky Welang membacakan sambutan, “Pada hari ini kita semua berkumpul di Taman Makam Pahlawan Tondano Kelurahan Rinegetan, Kecamatan Tondano Barat, Kabupaten Minahasa, untuk melaksanakan Upacara Pemakaman secara Militer atas Almarhum Serma Robby Lalogirot yang telah telah meninggalkan kita semua pada Hari Senin 21-Februari-2021, pukul 21.42 wita dirumah Sakit Samratulagi Tondano karena sakit, Ungkapnya mengawali sambutan tersebut.
Lanjut Kasdim, Upacara kebesaran ini dilaksanakan sebagai penghormatan dan penghargaan pemerintah atas jasa dan pengorbanan Almarhum kepada Negara dan Bangsa yang telah dilaksanakan sepanjang hidupnya, Cobaan ini sungguh sangat mengejutkan dan menyedihkan perasaan kita semua, tetapi sebagai Orang yang beriman yakin bahwa kehendak Tuhan itu pasti yang terbaik, oleh karena itu, sebagai umat beragama yang percaya kepada kasih dan sayang Tuhan, tentu kita harus menerimanya dengan tulus dan ikhlas, Katanya.
Lebih lanjut Kasdim menyampaikan, Dengan kepergian Almarhum, berarti kita semua telah kehilangan seorang Putra Bangsa terbaik, yang selalu memegang teguh setiap prinsip-prinsip perjuangan dalam mewujudkan Cita-cita Bangsa dan Negara, Kami menyadari bahwa Almarhum sebagai seorang Manusia biasa selama hidupnya tntu tidak luput dari kehilapan dan kesalahan, untuk itu saya memohon kepada hadirin sekalian kiranya dapat melapangkan dada untuk memaafkan segala kesalahan Almarhum semasa hidupnya, Ujarnya.
Diakhir sambutannya Kasdim menyampaikan, Kepada keluarga besar Almarhum, sekali lagi saya menyampaikan turut berbelasungkawa yang sedalam-dalamnya atas kepergian Almarhum yang kita cintai bersama, Akhirnya mari kita semua berdoa kepada Tuhan Yang Maha Kuasa, semoga kesalahan dan kehilafan Almarhum diampuni dan mendapat tempat yang layak disisinya, “Tandasnya.
Turut hadir dalam Upacara persemayaman dan pemakaman tersebut antara lain, Kapten Inf Ramli Hamanja ( Danramil 1302-14/Amurang ), Kapten Inf Juris Sahese ( Danramil 1302-06/Tomohon ), Kapten Inf Fedinand Tadampa ( Danramil 1302-18/Mitoling ), Para Plh Danramil Jajaran Kodim 1302/Minahasa, Robert Ratulangi ( Camat Tondano Utara ), Mouna Rengkuan ( Lurah Maesa Unima ), Keluarga dan kerabat Almarhum, BPMJ Gmim Siloam Tataaran, ( Warno ).
Sumber: Media Center Kodim 1302/Minahasa