Kepala BKPP Bolmong Sampaikan Dalam Waktu Dekat Ini SK P3K Akan Di Serahkan

Bolmong Raya Headline Terkini Terpopuler

BOLMONG,SULUTPOST-Kepala Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Bolaang Mongondow, Umarudin Amba, menyampaikan bahwa dokumen 790 formasi sudah di ajukan ke Badan Kepegaian Negara (BKN) pusat.

Di jelaskannya, bilamana dokumen tersebut masih dalam perbaikan, sehingga ada sedikit mengalami keterlambatan, dikarenakan proses pengurusan dilakukan secara kolektif, serta ada 4 dokumen yang kemudian masih berproses akibat salah kamar, dan satunya lagi mengundurkan diri.

“Memang ada sedikit mengalami keterlambatan, hal ini di sebabkan, ada terdapat penyesuaian dan perbaikan beberapa dokumen oleh BKN Pusat,”ujarnya, Rabu 9 Juli 2024.

Dikatakan Umarudin Amba, dari total sebelumnya 790 formasi, kini menjadi 785 formasi. dan, insya ALLAH proses penyerahan SK nya akan diserahkan dalam waktu dekat ini oleh Penjabat Bupati Bolaang Mongondow.

“Insya ALLAH berkisar tanggal 17 Juli 2024 ini, SK P3K tersebut sudah bisa diserahkan kepada mereka,”terangnya.

Diketahui, pada tahun 2023 Pemkab Bolmong membuka seleksi P3K sebanyak 1037 formasi, yang terdiri dari tenaga guru sebanyak 735 formasi, tenaga kesehatan sebanyak 227 formasi dan tenaga teknis sebanyak 75 formasi.
Selanjutnya hasil seleksi diumuman dengan nomor: 800/B.03/BKPP/592/XII/2023, yang ditandatangani oleh Penjabat Bupati Bolmong Ir. Limi Mokodompit., pada tanggal 26 Desember 2023.

Sebanyak 785 Formasi yang dinyatakan lulus Pasca seleksi Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (P3K) tahun 2023 oleh Pemerintah Kabupaten Bolaang Mongondow (Bolmong).(DN)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *