Ormas LAKI Pertanyakan Kegiatan Pengisian BBM Mobil Tangki Di Area Pelabuhan Labuang Uki Lolak

Bolmong Raya Headline Terkini Terpopuler

BOLMONG,SULUTPOST-Ketua Laskar Anti Korupsi Indonesia (LAKI) Cabang Bolaang Mongondow, Indra Mamonto, mempertanyakan adanya aktivitas kegiatan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) jenis solar yang dilakukan oleh mobil Tangki tepatnya di Unit Pelabuhan Labuang Uki Lolak (Bolmong-red).

Menurutnya, pihak pelabuhan harus mencermati lagi bunyi edaran tahun 2017 pada point dua yang melarang proses kegiatan pengisian BBM dilakukan mobil tangki, karena bisa berpotensi bahaya serta mengganggu keselamatan.

Foto: Edaran 2017 yang di keluarkan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut.

“Kalau areanya tidak sesuai peruntukan, maka harus di hentikan kegiatan pengisian BBM melalui mobil tangki di pelabuhan tersebut,” pintah Ketua Ormas LAKI Bolmong pada awak media Senin 1 April 2024.

Sementara itu, Kepala Unit Pelaksana Pelabuhan ( KUPP ) Labuang Uki, melalui petugas teknis pengawasan Edwin Maengkom ketika di konfirmasi menjawab, bahwa kendaraan tangki bisa melakukan pengisian Bahan Bakar Minyak (BBM) di area lokasi pelabuhan.

Dikatakannya, hal itu di atur dalam edaran terbaru yang di sampaikan oleh Direktorat Jenderal Perhubungan Laut, tahun 2018 tentang Peningkatan dan pengawasan kapal dalam pengisian bahan bakar (Bunker) di pelabuhan.

“Ada edaran terbarunya pak yang menyatakan bahwa kendaraan tangki bisa melakukan pengisian Bahan Bakar Minyak pada area yang di tunjuk khusus oleh pihak pelabuhan dengan mempertimbangkan dan memperhatikan keselamatan keamanan pelayaran ,” ucap Edwin Maengkom.

Lanjut Edwin Maengkom mengatakan, tidak mungkin pihak pelabuhan memperbolehkan kegiatan, kalau kemudian tidak ada rujukan aturannya yang dijadikan dasar pijakan.

“Memang kendaraan tangki di perbolehkan melakukan kegiatan pengisian BBM di pelabuhan, sesuai area yang di tunjuk oleh petugas pelabuhan serta tidak mengganggu proses pelayaran,”tandas Edwin Maengkom selaku Petugas Teknis Pelabuhan Labuabg Uki saat di hubungi awak media.

(Wartawan: Lucky Lasabuda)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *