BOLSEL, SULUT POST – Polres Bolmong Selatan (Bolsel) melakukan pengamanan pembukaan kejuaraan Trip Of Indonesia (TROI) seri empat (4) yang dilaksanakan di desa Mamalia kecamatan Posigadan Bolsel, Sabtu (16/07/2022).
Kapolres Bolsel melalui Wakapolres Kompol Dadang Suhendra mengatakan, pengamanan melibatkan personel gabungan Polres, serta Polsek Posigadan.
Menurut Dadang, pengamanan dipimpin oleh Kasat Samapta AKP Suradiman bersama Kapolsek Posigadan Ipda Taufik Anis SE. Berdasarkan informasi, kegatan Troi tersebut akan diselenggarakan selama 3 (tiga) hari mulai tanggal 15 s/d 17 Juli 2022.
Pembukaan kejuaraan TROI tersebut dihadiri oleh Danlanud Samratulangi yang diwakili oleh Kolonel Paulus Purwadi, DR. Drs Asripan Nani M.Si mewakili Gubernur Sulut, Sekjen PB FASI Marsma TNI Fajar Adriyanto, Staf khusus gubernur Dino Gobel. Bupati Bolsel Hi. Iskandar Kamaru, S.Pt, Wakil Bupati Bolsel Dedi Abdul Hamid, Sekretaris KONI Sulut Toni Kullit, Wakapolres Bolsel Kompol Dadang Suhendra mewakili Kapolres Bolsel, Kejari Kotamobagu Elwin A. Khahar S.H, M.H, Wakil Ketua DPRD Zulkarnain Kamaru, S.Ag, serta para undangan.
Sekretaris KONI Sulut Toni Kulit dalam sambutannya mengatakan, tujuan diselenggarakannya kegiatan tersebut, yakni untuk mempromosikan Pariwisata dalam organisasi kemahasiswaan dan UKM Ke-mahasiswaan UNY yang dikelompokan dalam empat bidang yaitu, Bidang penalaran, bidang olahraga, bidang seni dan bidang kesejahteraan/ khusus, sekaligus untuk menciptakan atlit-atlit daerah yang berasal dari bolmong selatan.
Kejuaraan seri 4 tersebut diikuti oleh 98 Atlit dari 12 Provinsi, yang pesertanya terdiri dari anggota TNI/POLRI yang berasal dari Provinsi Jatim, Bali, Sumbar, Papua, Jabar, DKI Jakarta, Sumut, DIY, Banten, Jateng, Gorontalo Sulawesi Utara.
Reporter : Jhon A. Waluyan
#Sulut Post
#sulutpostonline.id