JAKARTA, SULUTPOST – Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling (YSK) mengikuti Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra yang digelar di Indonesia Arena, Senayan. Jakarta Pusat, Jumat, (30/8/2024 hingga Sabtu, (31/8/2024).
Di tengah Rapimnas berlangsung Prabowo Subianto Ketua Umum DPP Gerindra yang juga adalah Presiden terpilih, menyapa satu persatu calon Gubernur setiap Provinsi yang hadir.
Saat giliran DPD Gerindra Sulut, Prabowo langsung memanggil nama Cagub Sulut itu dengan sebutan Yulius. Spontan saja Yulius langsung berdiri dan menanggapi pertanyaan yang disampaikan oleh Prabowo.
Prabowo meminta, agar Yulius memperhatikan kampung ibunya.
“Yulius, kamu dari mana, Minahasa. Aku titip ya kampung ibu saya,” ujar Prabowo.
Permintaan Prabowo tersebut disoraki meriah oleh para peserta Rapimnas.
Diketahui, ibunda Prabowo bernama Dora Marie Sigar (alm). Ibu Prabowo tersebut putri asli asal Langowan, Kabupaten Minahasa, Sulawesi Utara.
(Wil Wongkar)