Tercatat Ada 7 Pejabat Tinggi Pratama Pensiun di Tahun Ini

Nusa Utara
Sangihe— Di tahun 2024 ini, sebanyak tujuh pejabat tinggi Pratama yang masuk Batas Usia Pensiun (BUP).
Hal ini dibenarkan Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Daerah Sangihe, Aristarkus Pilat saat ditemui Rabu (22/02/2024)
Dia menjelaskan, ketujuh pejabat tersebut diantaranya, Kepala DLH Sangihe Porkius Parera, Kepala Badan Keuangan Jansje Budiman, Kadis Pemberdayaan Perempuan dan Anak Djoly Mandak, Kepala Inspektorat Nusrianto Pande, Kadis Pendidikan dan Kebudayaan Olga Makasidamo, Kadis Perkim
Mandiri Gaghana, Kadis Kominfo Zifrid Harikatang.
“Untuk kepala DLH Pak Porkius Parera saat ini sudah pensiun terhitung akhir Januari 2024 lalu ,” jelasnya.
Jadi saat ini lanjut Pilat, pihaknya akan tetap proses sesuai regulasi karena semuanya tergantung pimpinan yakni Pj Bupati Kepulauan Sangihe dr Rinny Tamuntuan. Dan untuk mengisi kekosongan tentu ada Plt.
“Entah akan ada uji kompetensi ataupun rolling jabatan, saya tidak bisa memastikan karena belum ada petunjuk langsung dari pimpinan,” tegas Mantan Sekretaris DPRD Kabupaten Sangihe tersebut. (Wan)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *